Hari Minggu, miggu yang lalu, saat saya lagi sibuk di dapur, Tegar nunjukin rangkaian pipet yang dia buat.."Ma. ..ini" katanya. " Eh. bagus dek...kayak pesawat" jawab saya. Iya Tegar memang nyoba membuat pesawat dari pipet. Saya jadi ada ide untuk membuatkannya pesawat, sayangnya saat itu ada target lain yang harus saya capai, naklukin gunung (pakaian) ^_^. Nah agar Tegar nggak kecewa banget, saya bawa pipet ke suami "Pa, bikinin pesawat dong" ..cihuuyy..si babe mau hehhe..
Bahannya : pipet, kertas warna, tutup pulpen, gunting dan lem.
Dan ini hasilnya, sederhana banget sih, tapi berhubung ini hasil prakarya si babe sayang dong kalo nggak disimpan ^_^
Yang dibuat ini kurang bagus terbangnya. Kata creatornya sih karena keberatan bagian depan pesawat, jadi kalau ada yang mau coba bisa diganti dengan tutup pulpen yang lebih kecil atau klip untuk kertas.
Happy crafting ya ^_^
0 comments:
Posting Komentar