Selasa, 20 November 2012

Finger paint

"Tegar kemana ya..kok udah lama nggak  bikin prakarya sederhana lagi?" ada yang nanya gitu nggak ya?  Alhamdulillah Tegar tetap belajar berkarya, menggambar di buku, paint, belajar baking dan berprakarya sederhana juga, meski tidak sesering dulu sebelum sekolah. .  Sekolah dari pagi sampai sore dari hari senin sampai jumat, rasanya sudah bikin dia merasa lelah.  Hari sabtu dan Minggu sebenarnya bisa dimanfaatkan, sayangnya Tegar setiap weekend selalu dapat tugas yang lumayan banyak dari sekolahnya.  Heran deh, kok anak TK harus dikasi pekerjaan rumah ya? Atau memang itu perlu? Gimana menurut anda moms?

Penyebab lain jarang posting prakarya sederhana karena aktifitas beres-beres saya juga kayaknya kok nambah terus ya, apalagi saat weekend ..nggak jarang hasil karya anak-anak jadi nggak ke foto :(.   Sepertinya saya  sudah harus mengatur waktu dengan baik, agar semua hasil karya anak bisa saya dokumentasikan dengan baik. Janji!

Ini prakarya yang dibuat Tegar 2 minggu lalu.  katanya sih " ini finger paint, Ma" .  Pas banget karena memang waktu itu Tegar mewarnai kertasnya dengan menggunakan jari.

Begini hasil prakarya yang dibuatnya :





Cara menggambar simetris , Tegar menyebutnya kupu-kupu sebagai berikut :




Selanjutnya gambar simeris digunting dan ditempelkan di kertas warna.  Warnai kertas gambar dengan cat dan finger sebagai cetakannya.

Mudah dan pastinya menyenangkan..


Happy crafting ya ^_^

0 comments:

Posting Komentar

 

Erikasari.com - Blog :: Sewing - Cooking - Crafting - Photographing Copyright © 2015 Design by cutelittleowl.com