Di sini, anak hanya disuruh menggunting kertas berbentuk segitiga sembarang dan menempelkannya. Setelah dicoba ternyata Tegar belum bisa menggunting. Jadinya saya yang menggunting dan Tegar kebagian tugas menempel. Senang banget dia. " Ma. adek buat kayak mistel makel" katanya sambil ketawa. Mama juga senang lihat adek senang. So, let's start make it....
Bahan yang diperlukan :
- Kertas warna
- Gunting
- Lem
Cara Membuatnya :
- Kertas aneka warna digunting berbentuk segitiga sembarang. Sebagian di buat lebih kecil ukurannya.
- Siapkan kertas warna kosong dengan warna yang berbeda dari kertas yang telah digunting-gunting tadi.
- Kertas segitiga di beri lem dan ditempelkan. Ukuran terbesar ditempelkan lebih dulu.
Bagus ya....Tegar senyum-senyum melihat hasil kerjanya. Sekali berhasil, eh dia minta tempel-tempel lagi. Dan ini nih hasil tempelan Tegar yang lain.
Terus berkarya ya....
0 comments:
Posting Komentar